Senin, 21 Oktober 2019
Tips membeli laptop second atau bekas
Sekarang banyak sekali online shop. Segala macam barang di perjual belikan secara online, termasuk laptop netbook notebook baik baru atau kondisi bekas pakai (second).
Kali ini admin akan memberikan beberapa tips memilih untuk membeli laptop second.
1. Sesuaikan dengan budget.
Bila budget/anggaran memungkinkan pilihlah laptop yang masa pemakaiannya masih muda, atau cenderung masih baru. Bila anggaran mepet, pilihlah laptop anda sesuaikan dengan rencana penggunaan laptop anda. Misal hanya untuk mengetik skripsi atau hanya untuk online browshing tidak memerlukan spesifikasi (spek) laptop yang tinggi. Dalam case di atas laptop dengan procesor celeron dengan ram 2 GB sudah lebih dari cukup. Kecuali anda hendak menggunakan laptop untuk kebutuhan design gambar atau edit video, pilih laptop dengan spesifikasi lebih tinggi, minimal sudah ada VGA (video graphic) dan dengan ram lebih dari 2GB.
2. Cek kondisi fisik
Pilih laptop dengan history perawatan yang baik. Ini dapat di lihat dari kondisi fisik laptop tsb. Bila laptop banyak baret atau gores atau mungkin pernah jatuh (pecah) sangat mengindikasikan laptop tsb. kurang mendapatkan perawatan yang baik.
3. Cek Spesifikasi
Sebelum deal harga anda baiknya mengecek secara langsung spesifikasi laptop tsb. Point yang perl di cek adalah jenis procesor, besaran RAM, besaran Hardisk (HDD). Cara mengecek bisa dengan manage comp atau dengan mengetik DXDIAG pada seraching menu.
4. Garansi
Tanyakan kepada penjual apakah ada garansi untuk pembelian laptop tsb. berapa lama garansi nya. Penjual yang baik akan memberikan garansi. Atau lebih pastinya carilah toko laptop (computer) yang menjual laptop second. Dengan membeli di toko yang fisik nya ada akan mempermudah klaim garansi bila ada beberapa keluhan di laptop tsb.
5. Cek Ketahanan Baterai
Fungsi yang paling di cari dari membeli laptop adalah dapat di bawa mobile (pindah pindah tempat). Untuk mendukung hal tersebut di butuhkan ketahanan baterai yang baik (tidak drop). Laptop normal dapat hidup dengan baterai (tanpa cas) sekitar 2jam. Laptop-laptop seri terbaru malah lebih panjang lifetime dengan baterai nya.
6. Cek Keyboard
Anda baiknya mengecek semua tuts keyboard, apakah semua berfungsi dengan baik atau tidak.
7. Cek Speaker (suara)
Dapat di lakukan dengan memutar file music atau lagu.
8. Cek Video Graphic
Bila anda membeli laptop dengan spesifikasi untuk design. Cek juga kelancaran graphic card laptop tsb.
9. Periksa semua port yang ada.
Pada umum nya laptop memiliki beberapa port USB, baik USB 2 maupin USB 3. port HDMI, Audio out (mic), VGA port.
10. Cek Koneksi
Baik menggunakan WIFI atau LAN cable.
11. Bila COD, pilih tempat yang ramai dan membawa teman.
Hanya untuk keamanan.
12. Minta lah nota pembelian
Demikaian yang dapat admin share untuk memilih membeli laptop second
#jual beli laptop sidoarjo
#service laptop sidoarjo #servis laptop sidoarjo
#jual beli laptop second bergaransi
#raisalaptop sidoarjo
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar